Indopost.news – Bone Bolango. Seminggu terakhir, Gorontalo kembali dihebohkan dengan beredarnya sebuah capture foto yang memperlihatkan seseorang tengah diduga mengonsumsi narkoba, dan sosok dalam foto tersebut dikaitkan dengan anak dari Bupati Bone Bolango, Ismet Mile.
Tak hanya itu, isu pun berkembang cepat bahwa Direktorat Narkoba Polda Gorontalo dikabarkan telah melakukan penahanan terhadap pria yang diduga kuat merupakan anak pejabat tersebut.
Namun yang mengejutkan, pada Jumat (terakhir), justru muncul kabar pelantikan salah satu anak Bupati Bone Bolango sebagai Tim Kerja Bupati (TKB).
Foto-foto pelantikan pun telah beredar luas dan menjadi bahan perbincangan hangat di kalangan masyarakat dan media sosial.
Muncul pertanyaan di tengah publik:
Apakah benar sosok dalam foto nyabu adalah anak Bupati?
Apakah isu penahanan itu keliru atau sudah “diselesaikan secara diam-diam”?
Dan jika benar terlibat narkoba, mengapa justru mendapat kepercayaan sebagai bagian dari struktur kerja pemerintahan?
Berbagai pertanyaan ini menggantung tanpa jawaban. Hingga berita ini diturunkan, Kabid Humas Polda Gorontalo belum memberikan klarifikasi apapun, meskipun sudah dihubungi oleh awak media.
Hal yang sama terjadi ketika wartawan mencoba mengonfirmasi langsung kepada Bupati Bone Bolango, Ismet Mile. pesan chat di Nomor 0812 2991 XXXX, namun belum mendapatkan respons dari orang nomor satu di Kabupaten Bone Bolango itu.